Saturday , April 20 2024
Home / Berita / Layani Masyarakat, Ramayana Buka Gerai Baru di City Plaza Jatinegara

Layani Masyarakat, Ramayana Buka Gerai Baru di City Plaza Jatinegara

JAKARTA –  PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) berkomitmen untuk terus menjaga kepercayaan konsumen, investor dan pemegang sahamnya. Oleh karena itu, ekspansi bisnis tetap akan dilakukan ditengah segudang tantangan yang dihadapi perseroan.

Buktinyata yang diwujudkan perusahaan adalah telah dibuka gerai keempatnya pada tahun ini. Setelah di Harapan Indah, Pondok Aren, dan Cikupa, perusahaan berkode emiten RALS tersebut membuka toko keempat di City Plaza Jatinegara.

Sekretaris Perusahaan RALS Setyadi Surya menuturkan, bahwa pembukaan gerai-gerai baru sudah menjadi rencana kerja perusahaan yang dibuat dari awal tahun. Dengan pembukaan tersebut, jumlah gerai Ramayana di Indonesia saat ini mencapai 115 unit.

Dana pembangunan atau pembukaan gerai bersumber dari belanja modal (capital expenditure/capex) tahun ini yang perusahaan anggarkan sekitar Rp300 miliar.  “Kami harus merealisasikan ini sebagai janji ekspansi pada tahun ini,”katanya.

Selain ekspansi gerai baru, kedepan menurut  Setyadi, perusahaan juga terus berusaha melakukan inovasi dengan masuk ke pusat perbelanjaan (mall) dan ranah e-commerce. Pada November lalu, Ramayana menggandeng Lazada dan Tokopedia guna ‘menyelamatkan’ diri. (AHM)

 

Cek juga

SIG Salurkan Bantuan dan Santunan di 7 Provinsi dalam Rangkaian Safari Ramadan 1445 H

Jakarta, Lantaibursa.id – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) kembali menggelar kegiatan Safari Ramadan untuk …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *