Friday , May 3 2024
Home / Berita / Len dan ASDP Modernisasi Sistem Tiket Kapal Ferry

Len dan ASDP Modernisasi Sistem Tiket Kapal Ferry

Bandung – Dunia digitalisasi yang kian cepat berkembang mendorong perusahaan melakukan optimalisasi bisnis yang unggul untuk memberikan manfaat dan kemudahan bagi masyarakat. Salah satu pembuktian yang sedang dilakukan PT Len Industri melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero).

Kerja sama tersebut berupa pengembangan layanan sistem tiket yang digunakan dalam proses bisnis angkutan penyeberangan di atas kapal dan optimalisasi energi terbarukan di kapal dan kawasan milik PT ASDP Indonesia Ferry.

Penandatanganan nota kesepahaman atau MoU dilakukan oleh Direktur Utama PT Len Industri, Zakky Yasin Gamal dengan Direktur Utama PT ASDP Ira Puspadewi di Kantor Pusat Len Bandung, pada Rabu (11/7).

Adapun ruang lingkup kerja sama yang dilakukan kedua belah pihak meliputi pengembangan layanan sistem tiket serta verifikasi data penumpang dengan menggunakan sistem QR Code reader.

Sinergi BUMN tersebut juga melakukan pengembangan sistem dan infrastuktur tiket yakni barcode scanner dan sensor klasifikasi kendaraan. Selain itu, sistem yang dikembangkan akan dilengkapi dengan satu daya yang memanfaatkan energi terbarukan tenaga surya.

“Ini merupakan langkah kerja sama yang strategis dalam bidang digitalisasi untuk mendukung aktivitas bisnis angkutan penyebrangan dengan tujuan memberikan pelayanan yang optimal untuk aktivitas pelayanan penumpang kapal ferry,” tutur Zakky.

Sementara Ira mengatakan sinergi strategis ini bertujuan untuk mengoptimalkan potensi bisnis masing-masing perseroan yang dilakukan dengan prinsip saling menguntungkan kedua belah pihak sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

“Bagi ASDP, kerja sama ini turun mendukung langkah modernisasi layanan penyeberangan dan kepelabuhanan demi terwujudnya layanan prima bagi pengguna jasa penyeberangan dari Sabang sampai Merauke,” tutur Ira.

Pihaknya juga berharap dengan adanya sinergi ASDP dan Len ini, masyarakat luas akan semakin merasakan kehadiran BUMN di tengah-tengah masyarakat. Khususnya, bagi pengguna jasa ASDP akan semakin dimudahkan dalam proses pembelian tiket ferry.

“Kerja sama ini harus bisa berkontribusi positif bagi peningkatan kinerja bisnis masing-masing perusahaan. Khususnya PT ASDP akan sangat terbantu dalam layanan tiket online untuk mewujudkan visi perusahaan, agar menjadi perusahaan jasa pelabuhan dan penyeberangan yang terbaik dan terbesar di tingkat regional, serta mampu memberikan nilai tambah bagi stakeholders,” tandasnya.(ART)

Cek juga

Gandeng Komunitas Mini 4WD, Bank DKI Dorong Transaksi Non Tunai

Jakarta, Lantaibursa.id – Terus dorong penerapan transaksi non tunai di DKI Jakarta, Bank DKI  gandeng …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *